Kabupaten Tangerang yang Religius, Cerdas, Sehat dan Sejahtera
28 Jul 2023 389 pembaca ADMIN Kemiri

GIAT PENYALURAN BANTUAN SOSIAL PANGAN BAGI KELUARGA RAWAN STUNTING DI WILAYAH KECAMATAN KEMIRI

Penyaluran bantuan sosial pangan berupa ayam dan telur bagi keluarga rawan stunting ( KRS) untuk wilayah Kecamatan Kemiri telah disalurkan di aula Kantor Kecamatan Kemiri pada Senin pagi (24/07/2023).

Pemerintah pusat menyalurkan bantuan ini melalui PT Pos Indonesia kepada 1.056 keluarga rawan stunting (KRS) di 7 Desa se-Kecamatan Kemiri dengan tujuan untuk meningkatkan kesehatan dan pemenuhan gizi bagi keluarga rawan stunting agar angka stunting dapat ditekan.

Camat Kemiri, Bapak Nurhanudin, S.IP., M.Si berharap melalui program bantuan ini dapat memberikan dampak yang baik bagi pemenuhan gizi bagi warga masyarakat Kecamatan Kemiri sehingga tumbuh kembang balita dan anak-anaknya baik dan sehat semuanya.

"Melalui program ini, semoga kasus stunting yang ada di kecamatan Kemiri bisa teratasi atau mungkin tidak ada kejadian lagi kasus Stunting di wilayah Kecamatan Kemiri, dan kami berharap program ini tetap berlanjut kedepannya agar permasalahan stunting bisa teratasi, jadi balitanya sehat semua, tumbuh kembangnya baik, sehingga harapan kita untuk seluruh masyarakat Kecamatan Kemiri Sehat Wal Afiat." Ujar Bapak Camat Kemiri.